Selasa-Rabu, 29-30 Oktober 2024 SMP Negeri 1 Bogor melaksanakan Kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan OSIS dan MPK Tahun Ajaran 2024-2025. Kali ini LDK mengambil tema Membentuk Kader-Kader Pemimpin yang Berkualitas, Akademis, Berkompeten, Bertanggung Jawab, dan Berdedikasi.
Hadir pada kegiatan tersebut Kasi Kesiswaan Dinas Pendidikan, Bapak Jatmiko Nugroho, S.Si. Beliau berkenan untuk membuka kegiatan LDKS tersebut. Pada sambutannya, Bapak Kasi menyampaikan bahwasanya seorang pemimpin haruslah mempunyai karakter disiplin, rajin, dan sopan. "Ketiga hal tersebut pastikan melekat pada diri seorang pemimpin." Tegasnya.
Hadir juga pada kegiatan ini Bendahara Komite Sekolah. Ibu Nina Amina, S.E. mengapresiasi dan menyampaikan rasa bangganya terhadap lulusan SMP Negeri 1 Bogor yang banyak menjadi pemimpin Bangsa.
Bapak Kepala SMP Negeri 1 Bogor dalam sambutannya berharap pada LDKS ini mampu mencetak pemimpin yang berkarakter. Point penting seorang pemimpin menurut Beliau adalah Pemimpin harus mampu untuk berkomunikasi dengan baik, mampu mengambil keputusan, dan mampu menyelesaikan masalah.
Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan semestinya. Peserta sangat antusias dan tertib mengikuti rangkaian acara selama dua hari ini.
Bismillah harapan untuk dapat mengkader generasi penerus bangsa dapat tercapai.